Ormas PP Kota Serang Dukung Walikota Implementasikan Kesetaraan Gender

Serang I Dinamika Banten — Harap-harap cemas mungkin itu yang di rasakan oleh para peserta Open Bidding,menunggu keputusan dari Walikota Serang.

Namun ada yang menggelitik dari penyelenggaraan open bidding tahun ini,dengan adanya isu Gender yang terus di gaungkan oleh sebagian kalangan masyarakat,termasuk dari salah satu Ormas Pemuda Pancasila Kota Serang.

Kusnandar yang merupakan Wakil Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Serang mengatakan bahwa Menurut Perda No 5 tahun 2011 tentang PUG (Pengarus Utamaan Gender), harus ada minimal 30% keterwakilan perempuan di setiap OPD,dan Kota Serang saat ini belum memaksimalkan atau mengimplementasikan  Perda tersebut,untuk tinggkat Esselon II atau setinggkat Pimpinan Tinggi Pratama.

“Kami dukung Pak Walikota untuk mengimplementasikan Perda itu,kita support penuh dan kita percaya bahwa Pak Walikota akan mewujudkanya”ujar Kusnandar(29/10/21).

Isu Gender memang saat ini cukup kencang berhembus dan bahkan sempat menjadi sorotan Ketua DPRD Kota Serang Budi Rustandi ,beliau juga mengatakan bahwa “kenapa Walikota ini mengangkat perempuan jadi kepala sekelas OPD saja sulit sekali,kandidat sudah ada,kemampuan dan skill sudah banyak yg mumpuni,tunjuk saja susah amat”kesal Beliau kepada Dinamikabanten.co.id.

“Belum ada sejarahya Kota Serang mempunyai OPD di kepalai oleh perempuan,jadi ini momentum yang cukup bagus untuk merealisasikan program PUG” ujar Ketua Dewan dari partai Gerindra ini. (Hendris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *