Cara Ampuh untuk Menjaga Kesehatan Seksual dan Mencegah Penyakit Menular Seksual
IMS atau Infeksi Menular Seksual adalah masalah serius yang perlu diwaspadai. Penting bagi kita untuk mengambil langkah-langkah pencegahan IMS secara aktif demi menjaga kesehatan seksual kita dan mencegah penyakit menular seksual.
Apa itu IMS? Infeksi menular seksual adalah penyakit infeksi yang ditularkan melalui hubungan seksual, baik melalui vagina, dubur (anal), atau mulut (oral). Jika tidak diobati, IMS dapat menyebabkan komplikasi serius seperti infertilitas atau bahkan kanker.
Oleh sebab itu, penting untuk melakukan berbagai pencegahan IMS sebagai langkah antisipasi dini.
Cara Pencegahan IMS (Infeksi Menular Seksual)
Infeksi menular seksual dapat dialami oleh siapa pun, baik pria maupun wanita. Penyakit menular seksual ini umumnya disebabkan oleh infeksi bakteri, virus, atau parasit dengan gejala yang berbeda-beda.
Untuk mewaspadai terjadinya penyakit menular seksual, berikut 6 cara terbaik untuk mencegah IMS adalah
- Hindari Seks Bebas
Karena IMS ditularkan melalui hubungan seksual, kamu perlu menghindari seks bebas untuk mengurangi risiko terkena IMS. Lebih baik jika kamu setia pada satu pasangan seksual, dan tidak berganti-ganti pasangan secara sembarangan.
Menerapkan perilaku seks yang bertanggung jawab dan menghindari seks bebas dapat membantu mengurangi risiko terkena IMS. - Gunakan kondom
Menurut World Health Organization (WHO), penggunaan kondom yang tepat juga termasuk langkah efektif dalam mencegah IMS. Pastikan kamu menggunakan kondom ketika berhubungan seks dengan pasangan, hal ini dapat mencegah penularan infeksi menular seksual.
Penggunaan kondom dengan benar setiap kali berhubungan seks dapat menjadi langkah efektif dalam mencegah penularan IMS. - Hindari konsumsi minuman keras dan narkoba
Hindari konsumsi minuman beralkohol atau penggunaan obat terlarang sebelum berhubungan seks. Hal ini penting karena umumnya orang yang berada di bawah pengaruh minuman keras atau NAPZA, dapat terlibat dalam aktivitas seksual yang tidak sehat dan aman.
Misalnya, seks anal dan oral yang cukup berisiko terhadap penyakit menular seksual. - Lakukan vaksinasi
Vaksinasi merupakan cara yang ampuh dalam mencegah IMS. Beberapa vaksin yang umum digunakan untuk mencegah IMS adalah vaksin hepatitis A, hepatitis B, dan vaksin HPV. Vaksin HPV ini akan lebih idealnya diberikan kepada anak berusia 9–14 tahun.
Vaksinasi merupakan cara yang efektif untuk mencegah penyakit menular seksual tertentu. - Lakukan sunat pada laki-laki
Menurut penelitian dari BMC Public Health, sunat pada laki-laki dapat meningkatkan kesehatan organ kelamin dan mengurangi risiko penularan IMS, termasuk mencegah penularan HPV genital dan herpes genital.
Konsultasikan dengan dokter untuk membahas potensi manfaat dan risiko yang terkait dengan sunat. - Lakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin
Cara terbaik untuk mencegah IMS adalah dengan melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin, terutama pemeriksaan organ reproduksi. Melalui pemeriksaan ini, kita dapat mendeteksi risiko terkena infeksi menular seksual lebih awal, terutama sebelum menikah.
Salah satu pilihan pemeriksaan kesehatan yang bisa kamu lakukan adalah premarital check-up. Tidak hanya dapat mendeteksi dini terhadap risiko kelainan genetik, pemeriksaan ini juga dapat membantu mendeteksi risiko infeksi menular seksual.
Dengan menerapkan langkah-langkah pencegahan IMS di atas, kita dapat menjaga kesehatan seksual kita dan mengurangi risiko terkena penyakit menular seksual.
(Iklan Layanan Masyarakat ini disampaikan oleh Seksi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi Banten Tahun 2024)